Ciamis, 20 Agustus 2024 – Hidayah Berbagi Indonesia (HBI), bersama dengan IKA UNPAD, dan BAZNAS beserta warga Desa Patakaharja, resmi menyerahkan sebuah rumah layak huni kepada Ibu Titi Nasti, seorang janda lanjut usia.
Ibu Titi (69), warga Dusun Bantardengdeng, Desa Patakaharja, Kecamatan Rancah, Kab. Ciamis menjalani kehidupan dengan penuh perjuangan dan ketegaran. Sejak suaminya meninggal, Ibu Titi harus menghadapi hari-hari sendiri hanya bertemankan sepi. Untuk mencukupi kebutuhannya, Ibu Titi hanya mengandalkan bantuan dari pemerintah setempat, karena beliau tidak bekerja.
Rumah yang ditinggali oleh Ibu Titi begitu banyak meninggalkan kenangan di dalamnya. Rumah yang dibangun bersama sang alm. Tercinta, suaminya dari hasil tabungan bersama dikala sang suami masih hidup. Namun, kondisi rumahnya yang sangat memprihatinkan. Rumah yang sudah lapuk dan seringkali bocor. Sehingga ketika hujan turun atau angin besar melanda, keadaan rumah menjadi sangat mengkhawatirkan.
Menyadari kondisi ini, Lembaga HBI melalui program HBI Sejahtera berkolaborasi dengan IKA UNPAD dan BAZNAS Kab. Ciamis, berhasil membangun rumah layak huni untuk Ibu Titi. Dalam 18 hari, rumah baru yang aman dan nyaman akhirnya terwujud. Ketua Program HBI, Fauzi Ridwan, menyampaikan rasa syukurnya atas pencapaian ini. “Alhamdulillah, berkat kolaborasi kebaikan bersama warga dan aparatur desa, rumah ini bisa terwujud dalam waktu 18 hari,” ujar Fauzi Ridwan (20/8/24).
Ibu Titi sangat terharu dengan bantuan ini. “Alhamdulillah, saya sangat bersyukur dan bahagia sekali. Sekarang rumah saya sudah tidak bocor lagi, dan rumah sudah layak, aman, dan nyaman,” ungkapnya dengan penuh rasa syukur dan haru (20/8/24).
Dengan dukungan penuh juga datang dari Ketua IKA UNPAD Wilayah Ciamis – Banjar – Pangandaran, H. Sukiman, “IKA UNPAD memiliki visi dan misi kemanusiaan dengan pengabdian kepada masyarakat, tentunya harapan kami dengan adanya kerjasama ini dapat memberikan kebaikan untuk masyarakat luas,” ujar H. Sukiman (20/8/24)
Selain itu, dukungan lain dari Baznas Kab. Ciamis, diwakili oleh Kepala Bidang Pelaksanaan, Amas Muhammad Tamsis, S.Ag, menyampaikan, “Alhamdulillah ini merupakan kolaborasi luar biasa menjadi satu pilar kerjasama yang baik menjadi bukti keberkahan dana zakat dengan adanya kolaborasi kebersamaan ini. Kemudian tak lupa, dukungan dari pemerintah dan masyarakat setempat yang sangat antusias membantu keberlangsungan proses pembangunan rumah untuk Ibu Titi. Harapannya, kedepan mudah-mudahan konsep kolaborasi ini dapat berjalan terus menerus dan lebih baik lagi,” ujar Amas Muhammad Tamsis, S.Ag (20/8/24).
Fauzi Ridwan juga mengajak semua pihak untuk terus berkolaborasi dalam membantu mereka yang membutuhkan. “Mari kita terus berkolaborasi untuk membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan,” tutupnya (20/8/24).
Salsabilla – Marketing Komunikasi